Puasa Orang Junub Namun Sudah masuk Waktu Fajar



588, Dari Aisyah dan Ummu Salamah, Keduanya adalah istri Nabi SAW, keduanya berkata," Jika Rasulullah bangun pagi dalam keadaan junub karena bersetubuh bukan karena mimpi pada malam bulan Ramadhan, mala beliau meneruskan puasa." ( Muslim 3/138 )

 589, Dari Aisyah RA, bahwa ada seorang lelaki mendatangi Rasulullah SAW untuk meminta fatwa, sementara Aisyah mendengarkan dari balik pintu. Lelaki itu berkata," Wahai Rasulullah! Waktu shalat telah masuk, sedangkan saya dalam keadaan junub, apakah saya boleh berpuasa?" Beliau menjawab," Begitu pula dengan aku, waktu shalat telah datang sedangkan aku dalam keadaan junub, maka aku terus berpuasa," Pemuda itu berkata," Engkau tidak seperti kami, wahai Rasul! Dosa - dosa engakau yang lampau dan yang akan datang telah diampuni Allah," Lali Rasul menjawab, " Demi Allah! Sungguh aku berharap menjadi orang yang paling takut kepada Allah dan menjadi orang yang paling mengetaui cara - cara bertakwa.." ( Muslim 3/138 )